-->
https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

Tanaman gelang (Portulaca Oleracea), tanaman inang kupu-kupu Renda

Friday, January 14, 2022

Nama Tanaman: Gelang Biasa
Nama ilmiah : Portulaca oleracea
 
Deskripsi Gelang

Gelang biasa atau krokot adalah tanaman tahunan yang dapat tumbuh hingga ketinggian 50 cm. Ia biasa dimanfaatkan sebagai tanaman untuk makan ternak. Batangnya berwarna merah keunguan, bentuknya gemuk dan tebal. Daunnya juga tebal dan berdaging, dan bunganya berwarna kuning sulfur. Daun tanaman krokot merupakan daun tunggal berwarna hijau berbentuk bulat telur, ujung dan pangkalnya tumpul.

Tepi daunnya rata dan berdaging yang memiliki panjang 1–3 cm dan lebar 1–2 cm. Bunga Krokot merupakan bunga majemuk yang terletak di ujung cabang. Tanaman krokot juga memiliki kelopak bunga bewarna hijau, bertajuk, dan bersayap. Mahkota bunga krokot berbentuk jantung, memiliki 3-5 kepala putik bewarna putih dan kuning. Buah krokot berbentuk kotak, berwarna hijau, dan memiliki biji yang banyak. Bijinya bulat kecil mengkilap, bewarna hitam. Sistem perakaran tanaman krokot yaitu akar tunggang.

Tanaman Gelang biasa merupakan tanaman inang bagi kupu-kupu Renda yang memiliki nama ilmiah Hypolimnas bolina.

Manfaat Gelang Biasa

1. Mencegah Anemia

2. Asupan Bagi Tulang

3. Mengandung Omega-3

4. Menjaga Kesehatan Jantung dan Mencegah Stroke

5. Kaya Antioksidan

Habitat Gelang Biasa 

Tanaman gelang biasa terbagi menjadi 40 hingga 100 spesies. Krokot dapat kita temukan dengan mudah di negara beriklim tropis maupun negara yang memiliki 4 musim. Pada dasarnya, bunga krokot sangat adaptif dan bisa tumbuh di lahan mana pun, sebab tumbuhan ini tidak membutuhkan perawatan ekstra.

Syarat tumbuh

Sekalipun gelang biasa dianggap rumput liar di Amerika Serikat, ia juga dimakan sebagai daun sayuran. Ia jelas memiliki rasa asam dan asin dan dimakan pada banyak wilayah di Eropa, Timur Tengah, Asia, dan Meksiko. Di Eropa, ia dibudidayakan sebagai sayuran pada ketinggian 1800 mdpl.

Fungsi : Inang

Katagori : Parennial


Klasifikasi Ilmiah gelang biasa

Kerajaan: Plantae

Divisi: Angiospermae

Kelas: Eudikotil

Ordo: Caryophyllales

Famili: Portulacaceae

Genus: Portulaca

Spesies: P. oleracea


Author

Ahmad Yunus

Founder nusfeedsaranapangan.com, Writer, Traveler, books lover